Pemko Medan dan BPJS Kesehatan Perkuat Kemitraan

Pemko Medan dan BPJS Kesehatan Perkuat Kemitraan

MEDAN,(PAB)---

Pemko Medan dan BPJS Kesehatan Cabang Utama Kota Medan terus memperkuat kemitraan guna memberikan layanan kesehatan pada masyarakat. Evaluasi dan koordinasi pun terus digalakkan untuk meningkatkan kualitas pelayanan. Hal ini dikemukakan dalam pertemuan Forum Kemitraan BPJS Kesehatan Kota Medan, Kamis (17/5/18) di ruang rapat II kantor Wali Kota Medan. Pertemuan ini dipimpin oleh Wali Kota Medan, Drs. H.T. Dzulmi Eldin S, M.Si diwakili Sekda Ir. H. Syaiful Bahri Lubis didampingi Kadis Kesehatan, drg. Usma Polita Nasution, M.Kes. Turut serta dalam pertemuan tersebut, antara lain Kepala Bappeda, Ir. Wirya Alrahman, MM, Dirut RSUD Pirngadi Kota Medan, Dr Suryadi Panjaitan, Sp.PD juga Kepala BPJS Kesehatan Cabang Utama Kota Medan, dr. Ari Dwi Aryani, MKM. (Rosen)

Berita Lainnya

Index