Bupati Labura serahkan Zoom Meeting kepada Enam Balai Penyuluh Pertanian

Bupati Labura serahkan Zoom Meeting kepada Enam Balai Penyuluh Pertanian
Photo : Bupati Labura Hendriyanto Sitorus SE.MM menyerahkan Zoom Meeting kepada BPP .(Ist) 

LABUHANBATU ( PAB) ---

BUPATI  Kabupaten Labuhanbatu Utara (Labura) Hendriyanto Sitorus SE MM.menyerahkan peralatan Zoom Meeting kepada 6 Balai Penyuluh Pertanian.(BPP) Kabupaten Labuhanbatu Utara ( Labura) penyerahannya dilaksanakan di Aula kantor Dinas Pertanian Damuli Selasa (03/08/2021) 

Alat kerja Zoom Meeting ini salah satu penunjang kinerja disaat pandemi ini, diharapkan alat ini dapat dijaga, dirawat dan dipergunakan semaksimal mungkin, demi menunjang kinerja BPP di Kecamatan yang tidak perlu lagi hadir ke Kabupaten, ucap Bupati Labura yang disapa HYS 

Sudah ada alat Zoom Meeting ini diharapkan Anggota BPP dan Dinas Pertanian harus lebih bersinergi, dalam kesempatan ini perlu saya ingatkan kepada BPP dan yang hadir untuk selalu meningkatkan kedisiplinan dalam perilaku kehidupan sehari-hari dengan tetap mematuhi Prokes Covid 19.sebut Bupati Labura Hendriyanto Sitorus.

Selanjutnya Bupati Labura Hendriyanto Sitorus SE.MM yang akrab disapa sekarang ini HYS mengatakan, Saat ini Kabupaten Labuhanbatu Utara Covid 19 sudah memasuki Level 2, untuk ini kita patut waspada dan tetap mematuhi Prokes Covid 19 dengan sering mencuci tangan, jaga jarak, jauhi kerumunan pakai masker bila keluar rumah, ujarnya

Acara ini dihadiri Wakil Bupati H Samsul Tanjung ST.MH, Ketua DPRD Labura Indra Surya Bakti Simatupang SH.MKn. Kepala Dinas Pertanian drh.Sudarija, Para Kabid, dan BPP se Labura, 

Penulis, Thamrin Nasution.

 

 

 

 

 

 

 

 

 


 

Berita Lainnya

Index