Walikota Paisal Kukuhkan 29 Kepala Sekolah di Kota Dumai

Walikota Paisal Kukuhkan 29 Kepala Sekolah di Kota Dumai

DUMAI,(PAB)--

Walikota Dumai Paisal mengukuhkan dan mengambil sumpah jabatan 29 kepala sekolah di lingkungan Dinas Pendidikan Kota Dumai, di aula Kantor Disdik Dumai, Rabu (2/6/2021).

Sebanyak 29 guru terdiri dari guru SD dan SMP dikukuhkan dan diambil sumpah jabatannya diangkat menjadi kepala sekolah di sekolah yang sesuai penugasannya.

Walikota Dumai, Paisal mengungkapkan, pengukuhan dan pengambilan sumpah jabatan ini untuk mengisi kekosongan kepala sekolah yang sudah pensiun atau yang meninggal dunia.

"Pada tahun ajaran baru ini, tepatnya Juli mendatang Pemko Dumai akan membuka sekolah tatap, kami akan koordinasi dengan Gugus Tugas Covid-19 untuk persiapan sekolah tatap muka bagi seluruh SD dan SMP yang ada," kata Paisal.

Paisal juga meminta kepala sekolah yang baru dikukuhkan  untuk selalu berkoordinasi dengan Disdik Kota Dumai dan Gugus Tugas Covid-19 Kota Dumai untuk mempersiapkan sekolah tatap muka di tahun ajaran 2021/2022 Juli mendatang.

"Segera siapkan protokol kesehatannya dan saya minta kepada seluruh kepala sekolah untuk menjaga kekompakan dan meningkatkan rasa kepemilikan terhadap sekolah," sebutnya.

Dirinya yakin, kepala sekolah yang ada di Kota Dumai, bisa meningkatkan mutu pendidikan yang ada di kota itu di tengah pandemi Covid-19.

Sementara, Plt Kepala Disdik Dumai Dameria, menjelaskan, kepala sekolah yang baru ini betul-betul memperhatikan sistem belajar, guru-guru, murid, dan lingkungannya di masa wabah pandemi Covid-19 ini.

"Kerja sama antarguru sangat dibutuhkan dalam meningkatkan mutu pendidikan, dan sesuai arahan Pak Walikota kita akan segera melakukan belajar tatap muka sesuai zona penyebaran Covid-19," pungkasnya.(Eli)

Berita Lainnya

Index