Warga Medan Tantang Bobby Nasution Dengan Keris Di Gelanggang Pameran SNKI

Warga Medan Tantang Bobby Nasution Dengan Keris Di Gelanggang Pameran SNKI

Medan,(PAB)-----

Keris merupakan Warisan budaya nenek moyang bangsa yang penting dijaga Pelestariannya. Hal ini merupakan bagian dari misi visi Serikat Nasional Perkerisan Indonesia yang diketuai Fadli Zon Politikus Gerindra yang kini menjabat Mentri Budaya R.I.

Melalui Acara Pameran Prangko Sumut 2024 yang digelar oleh PFI Sumut 2024 di Mannatthan Times Square, SNKI pun buka panggung. Acara dimulai 6 hingha 9 November.

Terpantau diacara Mewakili Gubernur Sumatera Kadiskominfo Sumut, Mewakili Menteri Budaya RI Bapak Wahyu, Ketua SNKI Sumut Profesor Ichwan Ashari, Penerus Kesultanan Deli, Mahasiswa dan Warga Medan sekitar Pecinta Filateli dan Keris.

"Kami diundang dan dilibatkan dalam acara ini. Tema kami kali ini 'Membangun Identitas Etnik dan identitas Nasional pada Kelompok Milenial melalui pengenalan Pusaka Nasional", papar Wakil Ketua SNKI Sumut Ary Widiyanta pada 6/11 selepas Acara Pembukaan.

30-an keris pusaka dari Pelosok Daerah Nusantara seperti dari Aceh, Batak Tapanuli, Tanah Karo, Palembang, Bali dan sebagainya terpampang dalam stand pamer. Menurut Ari keris-keris tersebut elah berusia 100 hingga 300 tahun lebih.

Dalam sorotan, tampak sebuah Keris bertuliskan nama Abdul Jafar Nasution di stand pamer dengan beraksarakan Arab Gundul yang diperkirakan dibuat antara tahun 1700 hingga 1800 M.

"Jangan-jangan ini punya Nenek Moyang Bobby Nasution", kata seorang pengunjung yang disambut tawa hahaa rekannya.

Keris Abdul Jafar Nasution ini salah satu dari sekian Koleksi keris SNKI yang unik.

"Sudah ada wacana buat Penilitian untuk Keris Abdul Jafar Nasution ini", tutup Ari. (AG)

Berita Lainnya

Index