Menyambut HUT Bhayangkara Ke-78, Polresta Deli Serdang Selenggarakan Olahraga Bersama

Menyambut HUT Bhayangkara Ke-78, Polresta Deli Serdang Selenggarakan Olahraga Bersama

DELI SERDANG,(PAB)----

Polresta Deli Serdang Selenggarakan Kegiatan Olahraga Bersama Dalam Rangka HUT Bhayangkara Ke-78 Tahun 2024, Jumat (28/06/24).

Adapun Rangkaian pelaksanaan Olahraga bersama diawali dengan Jalan Santai dengan Start dan Finish di Mapolresta Deli Serdang. Sekira pukul 07.00 wib Warga Masyarakat dan Tamu hadirin sudah memenuhi Lapangan Polresta Deli Serdang. Pelepasan Peserta Jalan Santai dipimpin langsung oleh Kapolresta Deli Serdang Kombes Pol Raphael Sandhy Cahya Priambodo, SIK dan Ibu Ketua Bhayangkari Cabang Kota Deli Serdang Ny. Ine Raphael.

Tampak Seluruh Peserta Jalan Santai antusias dan semangat berjalan sesuai rute yang sudah ditentukan serta diiringi oleh Patwal Polresta Deli Serdang. Usai melaksanakan Jalan santai, Para peserta kembali ke Lapangan Hijau Mapolresta Deli Serdang dan melaksanakan Senam Bersama yang dipimpin oleh Intrukstur Senam.

Semangat dan keceriaan pun menghiasi wajah para peserta khususnya saat kegiatan dilanjutkan dengan sesi Penarikan Lucky Draw undian yang sebelumnya Kupon Lucky Draw sudah dibagikan oleh Personil Polresta Deli Serdang kepada seluruh peserta Jalan santai.

Pengundian Lucky Draw pun dilaksanakan oleh Kapolresta Deli Serdang Beserta Tamu Undangan yang hadir dengan Hadiah beragam diantaranya Mesin Penanak Nasi, Setrika, Dispenser, Kipas, Sepeda, Televisi dan Kulkas,

Olahraga bersama yang berlangsung dari pagi hingga siang hari itu pun berlangsung lancar dan meriah dengan membawa hikmah terjalinnya silaturahmi yang baik.

“ Olah raga bersama  dalam rangka memeriahkan HUT Bhayangkara yang Ke-78 ini, diharapkan dapat memupuk silaturahmi sekaligus menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh” pungkas Kapolresta dalam kata sambutannya.(##Humas Polresta DS).

Berita Lainnya

Index