Bakal Calon Wakil Walikota UJE Kunjungi Dua Partai Politik di Kota Dumai

Bakal Calon Wakil Walikota UJE Kunjungi Dua Partai Politik di Kota Dumai

Dumai, (PAB)

Dengan niat yang kuat dan didorong oleh kemauan keseriusan Ustadz Jefrizar atau yang biasa di sapa UJE dalam maju konstestasi pemilihan kepala Daerah sebagai bakal calon Wakil Walikota tampak dengan kehadiran Beliau ke 2 partai politik yang ada di kota Dumai.

Dalam pencalonan Ustadz Jefrizar hadir di partai Amanat Nasional pada hari Jumat tgl 17 Mai sekitar  jam 20.00 di dampingi kedua Orang tua dan tim Ustadz Jefrizar menyampaikan kelengkapan berkas.

Pencalonan kepada panitia penjaringan partai PAN yang di Terima Oleh sekretaris panitia penjaringan Abdul Rahim dan di dampingi salah seorang pengurus DPD Partai PAN Syahrial.

Dalam sambutan nya UJE menyampaikan apresiasi kepada partai PAN yang telah memberikan kesempatan kepada putra2 terbaik kota Dumai untuk maju dalam kontesasi Pilkada melalui partai PAN dan Beliau juga mengatakan bahwa partai PAN adalah partai besar tentu nya punya strategi Sendiri dalam mencari sosok terbaik yang akan di usung pada pilkada nanti nya.

Selanjutnya pada hari Selasa tgl 21 Mai jam 14.00 Ustadz Jefrizar bersama beberapa tim juga mendatangi Partai Persatuan Pembangunan guna menyampaikan kembali berkas pencalonan beliau kepada Tim Penjaringan di Partai Persatuan Pembangunan.

Kedatangan Ustadz Jefrizar dan tim di Sambut ketua dan sekretaris penjaringan Partai PPP dan pengurus P3 DPC kota Dumai.

Setelah melakukan verifikasi berkas dan dinyatakan lengkap oleh panitia penjaringan.

Dalam sambutannya Ustadz Jefrizar kembali menyampaikan terimakasih kepada partai PPP yang telah memberikan kesempatan kepada setiap putra-putra terbaik kota Dumai untuk mendaftarkan diri dan mengharapkan bahwa pilihan sosok yang akan di usung tentunya punya kapasitas dan kapabilitas dalam memimpin dan memiliki visi dan misi yang jelas dalam membangun kota Dumai.

Panitia penjaringan menyampaikan ada Beberapa tahapan seleksi yang akan di ikuti Oleh bakal calon yakni Fif Proper Test oleh tim DPW PPP Riau.

Dilanjutkan dengan dengan  penyerahan berkas dan poto bersama.

Eli/ril

Berita Lainnya

Index