Guna Menjaga Kebugaran, Personil Polresta Deliserdang Lakukan Olahraga Bersama

Guna Menjaga Kebugaran, Personil Polresta Deliserdang Lakukan Olahraga Bersama

DELISERDANG,(PAB)-----

Berolahraga di hari Sabtu merupakan kegiatan rutin Personil Polresta Deli Serdang guna menjaga kebugaran dalam melaksanakan tugas dan rutinitas sehari- hari.

Selain menciptakan kebugaran,dampak olahraga dapat mengotipmalkan pelaksanaan tugas dan fungsi Polri sebagai pelayanan,pengayom dan pelindung masyarakat.

Seperti istilah bidang,di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat,istilah itu di yakini sebagai syarat mutlak setiap anggota Polri dalam mengemban tugas.

Kapolresta Deli Serdang Kombes Pol.Irsan Sinuhaji,SIK.MH melalui Kasie Humas Ipda Jm.Gabe Napitupulu mengatakan,olahraga bersama dihari Sabtu merupakan program rutin setiap minggunya.

" Dengan tujuan nya untuk menjaga kesehatan dan menjaga kesetabilan tubuh para personil guna kesehatan tubuh,dan menaikan Imun,agar terhindar dari Virus Covid-19,selalu Patuhi Protokol Kesehatan,salam sehat selalu," ujar Kasie Humas, Sabtu (5/2/22) pagi.

Lanjut Gabe, olah raga sangat lah bermanfaat bagi kesehatan,di samping itu di harapkan dapat menumbuhkan semangat jiwa seluruh personil dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab.

Dengan rutinnya berolah raga maka tubuh menjadi sehat,kuat sehingga pelaksanaan dalam pelaksanaan tugas melayani masyarakat lebih maksimal.

" Apa bila semua anggota Polri sehat jasmani dan rohani nya,maka tugas yang diemban sehari-hari dalam melayani masyarakat lebih maksimal," pungkas nya.(Zulkarnain.Lubis)

Berita Lainnya

Index