Cerdaskan Anak Bangsa, PT. STP Bangun Dua Rumah Baca di SD Janggirleto Simalungun

Cerdaskan Anak Bangsa, PT. STP Bangun Dua Rumah Baca di SD Janggirleto Simalungun

SIMALUNGUN, (PAB)----

Berpartisipasi dalam upaya mencerdaskan anak bangsa, Anak perusahaan PT JAPFA, PT Suri Tani Pemuka (PT. STP) memberikan bantuan melalui program Bakti Toba Tilapia berupa gedung Rumah Baca kepada dua sekolah, yakni SD Negeri 096779 dan SD Negeri 091288 yang terletak di Jalan Besar Siantar-Saribudolok, tepatnya di Nagori Janggirleto, Kecamatan Panei, Kabupaten Simalungun.

Direktur PT Suri Tani Pemuka Racmat Indrajaya, Kamis (29/2/2024) dalam acara peresmian rumah baca mengatakan, bahwa CSR yang diperbantukan kepada sekolah, merupakan langkah partisipasi untuk ikut serta dalam mencerdaskan anak bangsa.

“Bantuan gedung rumah baca ini semoga bisa bermanfaat dan menjadi gudang ilmu kepada para siswa dan guru-guru di SD Janggirleto,” ujar Racmat Indajaya seraya berharap, pihak sekolah bisa terus menambah koleksi buku yang ada di rumah baca, agar niat anak didik semakin meningkat.

Mengingat membaca adalah jendela dunia, Racmat mengatakan bahwa pembangunan rumah baca ini sebagai wujud komitmen perusahaan untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan minat baca anak sekolah di Simalungun.

Wakil Bupati Kabupaten Simalungun Zonny Waldi, yang turut serta meresmikan Rumah Baca yang dilaksanakan di SDN 096779 meminta kepada pihak sekolah, untuk tetap merawat, dan menambah koleksi judul-judul buku di rumah baca.

Mewakili Pemkab Simalungun, Zonny Waldi juga mengapresiasi dan berterimakasih kepada PT. JAPFA yang terus dan mau berkontribusi dalam pembangunan serta kemajuan Kabupaten Simalungun.

"Rumah baca yang sudah dibangun tolong manfaatkan sebaik-baiknya. Untuk jumlah buku harus ditambah setiap tahun,” ucap Zonny Waldi.

Kepala Sekolah SD Negeri 091288 Saurma Napitupulu, sangat berterimakasih atas bantuan gedung rumah baca dari PT. Japfa. Dia mengatakan, gedung tersebut akan sangat berguna bagi anak didiknya untuk menambah ilmu dan meningkatkan niat baca.

Perpustakaan yang dinamai Rumah Baca Toba Tilapia ini dibangun dengan luas bangunan sebesar 35 m2, dan 56 m2 di SDN 096779. Rumah baca di SD ini dapat menapung 3.600 buku. Sementara di SDN 091288 dapat menampung 7.200 buku. (MS/Red)

Berita Lainnya

Index