Terkait Dugaan Kasus Pencabulan Siswa SDN 101830, Warga Minta Bupati Copot Kepsek

Terkait Dugaan Kasus Pencabulan Siswa SDN 101830, Warga Minta Bupati Copot Kepsek

DELI SERDANG, (PAB)--

 

Dalam rangka menyikapi adanya Dugaan Kasus Dugaan Pencabulan Anisa, Siswi Putri Kelas 2 A SDN 101830 Desa Tj. Anom Kecamatan Pancur Batu, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Deliserdang Yudi Hilmawan, SE. MM melalui Kabid Pembinaan SD Samsuar Sinaga turun ke lokasi sekolah sabtu 9/9 memberi masukan dan arahan kepada seluruh jajaran penyelenggara pendidikan dikomplek sekolah dimaksud.

Diinformasikan Anisa hilang selama 2 jam dijam sekolah mulai istrahat hingga jam pulang sekolah. Anisa setibanya muncul dengan seragam kotor dibopong dan dipulangkan oleh orang tak dikenal.

Kejadian ini membuat Para orang tua murid kelas 2 SD resah dan pada jumat 8/9 datang menggeruduk Pihak Sekolah menuntut jaminan kenyamanan dan keamanan. Orang tua Anisa pada kesempatan yang sama menjelaskan bahwa Persoalan anaknya telah sampai keranah hukum dan berharap Pelaku lekas tertangkap.

Menurut penelusuran Awak media Anisa dipujuk pembopong dari lokasi belakang sekolah yang tak berpagar. Menurut Kepsek 101830 Marintan lokasi tersebut masuk kedalam areal SD inpres dan tak masuk dalam areal tanggung jawabnya.

Selepas Samsuar memberi masukan dan arahan kepada jajaran penyelenggara pendidikan dikomplek sekolah tersebut tampak seorang Kepsek memberi Amplop diduga menyuap Kabid Samsuar. Namun disayangkan karna terpantau wartawan Amplop tersebut ditolak Samsuar.

Dampak Sosial dari kejadian ini begitu nyata. Selain meresahkan pada orang tua murid sekolah tersebut, masalah ini juga mengundang perhatian para Tokoh dan masyarakat desa.

"Sekolah ini telah tercoreng, kedepan masyarakat mungkin tak mau memdaftarkan muridnya lagi", tegas Budi yang sempat menyaksikan Samsuar berhadapan dengan beberapa awak media disebuah warkop.

"Masalah ini tanggungjawab kepsek sepenuhnya karna lalai. Dari itu Kepsek penting dicopot dari jabatan untuk efek jera dan pembelajaran bagi kepsek lainnya, guna terwujudnya kenyamanan dan keamanan lingkungan sekolah", tegas warga lainnya. (AG)

Berita Lainnya

Index