Pengurus DPP Pemuda Merga Silima Indonesia Akan Dilantik, Ini Harapan Dr. Rudi Salam Sinaga

Pengurus DPP Pemuda Merga Silima Indonesia Akan Dilantik, Ini Harapan Dr. Rudi Salam Sinaga

MEDAN, (PAB)--

Pada hari Rabu 16 November 2022 akan berlangsung Pelantikan Dewan Pimpinan Pusat Pemuda Merga Silima Indonesia berlokasi di REGALE International Convention Center. Jalan Adam Malik Kota Medan akan digelar.

Ketua Panitia pada pelantikan ini dijabat oleh Ir Isra Meliala dengan sekretaris panitia Martin Bangun.

Komposisi Pengurus Dewan Pimpinan Pusat Pemuda Merga Silima berikut: Ketua Umum dijabat Mbelin Brahmana, Ketua Harian Kiki Handoko Sembiring, SH,M.Kn. Sekretaris Umum Dr Bengkel Ginting, M.Si. Bendahara Umum Dr Christian Orcard Perangin angin, SH,Mkn.

Disamping itu ketua Bidang 
 pendidikan dan kemahasiswaan dijabat oleh Dr. Rudi Salam Sinaga, S.sos, M.Si

Kepada awak media, Rudi mengatakan Pemuda Merga Silima siap bersinergi dengan pemerintah, swasta maupun elemen-elemen masyarakat lainnya.

"Keberadaan organisasi berbasis suku berfungsi melestarikan nilai budaya kesukuan sekaligus sebagai wadah yang mengayomi dan melindungi seluruh warga di internal komunitas suku.
Selain itu juga, organisasi berbasis suku dapat berfungsi sebagai mitra pemerintah dengan tujuan membangun bangsa dalam merealisasi program pembangunan di daerah, dan kita berharap sinergitas antara DPP PMS dengan elemen-elemen masyarakat dapat terjalin lebih baik lagi untuk kemajuan bangsa," pungkas dosen Sosial politik dari berbagai universitas di kota Medan dan juga Pembina  Serikat Pers Republik Indonesia (SPRI) Sumut ini mengakhiri, Selasa (15/11/2022). (RS)

Berita Lainnya

Index