PC.GMPI Labusel menyantuni anak yatim menyambut hari Assyura

PC.GMPI Labusel menyantuni anak yatim menyambut hari Assyura
Photo : Ketua PC.GMPI Labusel Ardiansyah Sinaga.S.Pd. bersama anak yatim.(ist)

LABUHANBATU ( PAB) --


Menyambut dan memperingati 10 Muharram 1444 H atau lebih populer dengan Hari Assyura bertepatan hari Senin tanggal 08 Agustus 2022 PC.GMPI Labuhanbatu Selatan ( Labusel) memberikan Tali Asih kepada beberapa anak yatim dilaksanakan di Mushola Al Muttaqin Kampung Banjar II Kelurahan Kotapinang Kecamatan Kotapinang Kabupaten Labuhanbatu Selatan ( Labusel) sekira pukul 16.30 Wib.

BKM Al Muttaqin Alif Budi Susanto mengatakan, Kami mengucapkan terima kasih kepada PC.GMPI Labusel yang telah melakukan kegiatan sosial dengan memberi Tali Asih kepada anak-anak yatim, dengan pemberian tali asih ini dapat meringankan beban dari anak-anak kita ini, semoga apa yang diberikan PC.GMPI dapat dinilai oleh Allah SWT dengan balasan pahala.

Salah seorang dari anak yatim penerima tali asih menyampaikan ucapan terima kasih  kepada Ketua PC.GMPI Labusel dan jajarannya yang telah perduli dengan keberadaan kami, semoga Allah memberikan kesehatan,rezeki yang murah kepada. bapak-bapak dan GMPI lebih maju kedepannya.

Ketua PC.GMPI Labusel Ardiansyah Sinaga.S.Pd. mengatakan, Sebagai Organisasi Badan Otonom dari Partai Islam, tentu sudah menjadi keharusan bagi kita untuk melakukan santunan kepada anak-anak yatim terutama pada hari 10 Muharram sebagaimana yang diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW .

GMPI sebagai organisasi pengkaderan, dan pergerakan selain memiliki Program yang berbasis pada ke umatan seperti kegiatan sosial Kemasyarakatan, GMPI Labusel terus berupaya menjadi organisasi yang memiliki kader-kader militan dan berpotensi, sehingga kedepan bisa jadi kader pejuang baik untuk kepentingan ummat maupun untuk kebesaran PPP itu sendiri, ucap Ardiansyah.

Sebagaimana yang diamanatkan oleh Ketua Umum PP.GMPI Achmad Baidowi bahwa GMPI memiliki dua peran ganda, Pertama, sebagai Organisasi Kepemudaan yang memiliki peranan penting menjadi pemuda yang aktif ditengah-tengah Masyarakat serta bisa berperan dalam memajukan Bangsa Indonesia, Peran Kedua sebagai organisasi badan otonom PPP yang juga harus bisa mensosialisasikan Partai ditengah-tengah Masyarakat, ucap Ardiansyah Sinaga.S.Pd.

Penulis, Thamrin Nasution

 

 

 

 

 

 

Berita Lainnya

Index