DPRD Deliserdang Siap Gelar RDP Terkait Kepatuhan Usaha Undustri Wajib UKL-UPLAmdal

DPRD Deliserdang Siap Gelar RDP Terkait Kepatuhan  Usaha Undustri Wajib UKL-UPLAmdal

Deli Serdang, (PAB)--

Anggota DPRD Deliserdang Komisi II Gunung Siagian dari Partai Perindo menegaskan DPRD Deliserdang Komisi II siap gelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) terkait kepatuhan Pelaku Usaha Industri wajib ukl-upl dan Amdal.

"Masukkan saja surat Permohonan RDP, Kami akan memanggil Pihak-Pihak terkait", tegas Gunung dihadapan wartawan dan anggota LSM ditengah kegiatan Partai Perindo di Kecamatan Pancur Batu Minggu 7/8.

Hal ini juga dianggapnya penting guna mengetahui sejauh mana tingkat kepatuhan  Pelaku Usaha Industri di Deliserdang dan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dengan masalah yang ada.

Pada pertemuan tersebut, diinformasikan kepada Gunung adanya temuan-temuan Awak Media ini Perusahaan yang Bandel, yang mangkir dari Panggilan DLH.
Begitu pula kunjungan Ka.DLH kepabrik-pabrik dengan persoalannya.

Ketika ditanya jumlah data industri wajib ukl-upl dan Amdal Gunung menyatakan belum mengantonginya.
"Nanti akan saya kroscek di Komisi atau meminta data dari dinas terkait". 
Lanjut Gunung lagi, kalau ada masalah Limbah Pabrik atau persoalan Lingkungan Hidup ditengah madyarakat, silahkan masyarakat buat pengaduan. Akan kami tindak lanjuti", Tegas Gunung. (AG)

Berita Lainnya

Index