Wabup Deliserdang Lakukan Peletakkan Batu Menara Mesjid dan Beri Santunan kepada Yatim-piatu

Wabup Deliserdang Lakukan Peletakkan Batu Menara Mesjid dan Beri Santunan kepada Yatim-piatu

DELISERDANG,(PAB)------

Wakil Bupati Deli Serdang,HM.Ali Yusuf Siregar melakukan peletakan batu menara Masjid Ashry sekaligus memberi santunan kepada anak yatim dalam rangka menyambut Ramadan 1443.H di Masjid Ashry,Desa Bangun Sari, Gang Suka Mulia,Dusun VI, Kecamatan Tanjung Morawa,Minggu (27/03/2022).

Dalam sambutan nya,Wakil Bupati menyampaikan masjid merupakan tempat suci umat Islam,tempat bersujud dan beribadah kepada Allah SWT,Dan ibadah yang sangat agung kepada Allah SWT adalah memakmurkan masjid,yaitu mengisi nya dengan ketaatan kepada Allah SWT dan rasul-Nya. 

Ada dua cara memakmurkan masjid, secara bathiniah dan lahiriah,Secara bathiniah dengan salat berjamaah, tilawah Al Qur'an,belajar dan mendalami agama,kajian-kajian ilmu, dan lain nya. 

Secara lahiriah dengan menjaga fisik dan bangunan masjid,sehingga terhindar dari kotoran dan gangguan lain serta membuat jamaah yang beribadah bisa khusyuk dan nyaman. 

" Semoga dengan ada nya pembangunan menara masjid ini,kita semua bisa meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT serta bisa mengajak umat untuk lebih memakmurkan masjid," kata Wakil Bupati. 

Di kesempatan itu pula,Wakil Bupati mengatakan bulan suci Ramadan 1443 Hijriyah sebentar lagi tiba,Maka dari itu,di harapkan masyarakat bisa menyambut nya dengan penuh syukur dan kebahagiaan,dalam nuansa persaudaraan  yang rukun dan damai. 

Hadir di acara tersebut,Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Deli Serdang,KH.Amir Panatagama.

Turut mendampingi Wakil Bupati, Kabag Kesra Mukti Ali Harahap,SAg. MSi,mewakili Kadis KominfoStan Kasi Pengolahan Informasi Publik,Edi Susanto,ST,Sekcam Tanjung Morawa Ibnu Hajar,S.Sos Serta unsur Muspika Tanjung Morawa.(Zulkarnain.Lubis)

Berita Lainnya

Index