Antisipasi Covid-19 Varian Omicron, Polsek Beringin Bagikan Masker Gratis

Antisipasi Covid-19 Varian Omicron, Polsek Beringin Bagikan Masker Gratis

DELISERDANG,(PAB)-----

Mengantisipasi penyebaran Covid-19 Varian Baru Omicron di Kecamatan Beringin,Personil Polsek Beringin Polresta Deli Serdang melaksanakan operasi Yustisi di jln. Umum Medan-Pantai labu (depan Mako) Desa Emplasmen Kualanamu Kecamatan Beringin,Senin (28/02/2022).

Kegiatan di pimpin langsung Oleh Kanit Binmas Iptu Sutarjo,di ikuti oleh personil Polsek Beringin Polresta Deli Serdang yang melaksanakan piket pada hari ini.

Terkait Operasi Yustisi,Kapolsek Beringin Polresta Deli Serdang AKP. Doni Simanjuntak melalui Kanit Binmas nya mengatakan,selain menegur dan mencatat identitas,anggota Polsek Beringin juga melakukan hukuman di siplin berupa Push Up terhadap masyarakat yang tidak mematuhi Protol Kesehatan.

" terhadap masyarakat yang masih di dapati keluar rumah tidak memakai masker,kita lakukan teguran lisan dan Push Up," jelas Iptu.Sutarjo.

Di katakan lagi,dari hasil Operasi Yustisi ini tercatat ada 20 orang masyarakat yang tidak memakai masker saat keluar rumah," Kegiatan operasi Yustisi ini rutin kami lakukan setiap hari nya agar dapat menekan angka Covid-19,apalagi sekarang ini ada varian baru yaitu Omicron. 

Di harapkan masyarakat Kecamatan Beringin,agar mematuhi anjuran Protokol Kesehatan dengan memakai masker pada saat keluar rumah guna mencegah penyebaran Covid-19 ini," Pungkas nya.(Zulkarnain.Lubis)

Berita Lainnya

Index