Polsek Beringin Polresta Deli Serdang Laksanakan Pengamanan Swab Antigen Di SMA Negeri 1 Beringin

Polsek Beringin Polresta Deli Serdang Laksanakan Pengamanan Swab Antigen Di SMA Negeri 1 Beringin

DELISERDANG,(PAB)-----

Dalam rangka memberikan pelayanan, perlindungan dan pengayoman kepada masyarakat untuk mendukung pemerintah dalam menekan dan memutus mata rantai penyebaran covid19, Polsek Beringin Polresta Deli Serdang melakukan Pengamanan dan monitoring Swab Antigen di SMA Negeri 1 Beringin, Kamis ( 10/02/2022) pagi.

Kapolsek Beringin Polresta Deli Serdang Akp Doni Simanjuntak.SH berkoordinasi dengan Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Beringin dan tenaga medis dari Puskesmas Karang anyar Kec.Beringin, agar dalam pelaksanaan swab antigen tetap menerapkan protokol kesehatan, menjaga jarak dan menghindari kerumunan mengingat masih mewabahnya virus corona.

Dalam kegiatan tersebut, Sebanyak 60 orang telah dilaksanakan swab antigen yang mana 45 orang dilaksanakan oleh Murid SMA Negeri 1 Beringin dan sisanya dilakukan oleh guru-guru dari SMA Negeri 1 Beringin,

Ditemui oleh awak media ini, Kapolsek Beringin Polresta Deli Serdang AKP Doni Simanjuntak, SH mengatakan “ Tujuan dilaksanakannya swab tersebut ialah untuk mengantisipasi penyebaran virus Covid-19 yang mana ada varian baru dari virus corona tersebut yaitu virus omicron”. (Zulkarnain Lubis)

Berita Lainnya

Index