Sambut Ramadhan, PDIP Glugur Kota Gelar Lomba Berhijab

Sambut Ramadhan, PDIP Glugur Kota Gelar Lomba Berhijab
Tampak wajah ceria menghiasi para pemenang saat diabadikan seusai acara perlombaan.(Foto/Sandy)

MEDAN,(PAB)----

Untuk menyambut datangnya bulan suci Ramadhan partai PDI Perjuangan Glugur Kota PAC Medan Barat mengadakan perlombaan berhijab persisnya  di Lingkungan 14/13,Kamis (10/05/18) pukul 14.30 sore.

Acara ini di gagas oleh ketua ranting PDIP Glugur Kota sekaligus ketua panitia Ibu Rafika Duri dengan peserta lomba dari kalangan anak,remaja dan para ibu.

Dalam sambutannya, Rafika mengatakan bahwa  Partai PDIP menggelar kegiatan ini dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan dan dikatakannya juga PDIP adalah partai yang beragama dan untuk semua golongan.

"Partai PDIP adalah partainya wong cilik dan partainya orang orang yang beragama,kita disini dituntut untuk saling menghargai satu sama lain,dengan di adakannya perlombaan berhijab ini ,masyarakat dapat menilai bahwasannya nuansa yang di tampilkan bukan saja nuansa politik tetapi, suasana bisa juga bisa di ciptakan nuansa keagamaan," ujarnya.

Seiring,Lanjut Rafika, dekatnya bulan suci Ramadhan yang akan tiba seminggu lagi maka, ranting PDIP Glugur Kota mengadakan perlombaan berhijab,katanya sembari meneriakan Bismillah Hirohman Nirohim tanda dibukanya acara.

Tampak keceriaan diwajah-wajah peserta saat mengikuti perlombaan ini,seperti yang diungkapkan Nadile Lestari (15) yang  mengaatakan sangat mengapresiasi atas terselengaranya acara ini.

"Dengan adanya perlombaan ini dapat membangun mental generasi generasi yang positif,dan tentunya dapat membantu mental peserta  saat dipanggung,"katanya kepada pabindonesia.co.id disela-sela acara.

 Nadile juga mengharapkan perlombaan seperti ini dapat berkelanjutan kedepannya.

"Saya berharap, kegiatan seperti ini lebih banyak lagi dengan  berbagai jenis perlombaan ,pungkasnya.

Secara keseluruhan,acara yang disponsori Bamusi dan Mustika Ratu ini mendapat sambutan positif dari masyarakat sekitar dapat berjalan aman,tertib dan sukses.(Sandy)

Berita Lainnya

Index