Meningkatkan Silaturahmi KSJ Gelar Halal Bihala Dihadiri AKBP Ikhwan SH MH

Meningkatkan Silaturahmi KSJ Gelar Halal Bihala Dihadiri AKBP Ikhwan SH MH

HAMPARAN PERAK,(PAB)---Masih disuasana lebaran 9 syahwal 1441 H, Komunitas Sedekah Jumat (KSJ) menggelar kegiatan halal bihalal yang berlokasi di doorsmer yang beralamat Jalan Baru Andansari, Kecamatan Medan.Senin (1/6/2020).sekira pukul 13.00 wib

Dalam acara halal bihalal itu diwarnai dengan menyantuni anak yatim piatu serta kaum dhuafa,dengan memberikan beras,minyak goreng dan santunan tali asih.

Tampak dilokasi itu ratusan para relawan dan tim KSJ hadir,tak luput hadir Dewan Pembina KSJ AKBP Haji Ikhwan Lubis SH,MH, Tokoh masyarakat, purnawirawan Polri Kompol Justar Purba, SH, Ketua KSJ Pusat Saharuddin, Ustad Haji Abbas Rambe, para ketua KSJ Kecamatan, Barmas KSJ, serta relawan pelajar KSJ dan Kartini KSJ.

Acara halal bi halal dimulai dengan kata sambutan dari ketua Kartni KSJ Hajjah Romauli boru Silalahi dan sambutan dewan pendiri KSJ Purnawirawan Kompol Haji Justar Purba SH, serta Tausyah dan Doa dibawakan Ustad Abbas Rambe.

Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis SH MH selaku Dewan Pembina KSJ mengucapkan terima kasih kepada seluruh pengurus KSJ Pusat dan daerah yang telah berbuat kepada masyarakat, jangan perna berhenti untuk berbuat pada masyarakat.

"Medan Utara ini bukan tempat asing bagi saya, disini lahir KSJ dan terus berkembang hingga saat ini,"ucap AKBP Ikhwan SH,MH.

Lanjut Kapolres Batu Bara,kedepan KSJ akan membuka warung yang diperuntukan bagi masyarakat dan diberi nama makan sepuasnya bayar seikhlasnya.

"Warung ini akan dibuka di Belawan, bagi rekan - rekan media bisa setiap hari singgah dan makan diwarung kita nanti,"ucap Kapolres Batubara ini.

Dalam kesempatan ini,AKBP Ikhwan mengajak seluruh masyarakat untuk tetap selalu mengikuti himbauan pemerintah untuk mencegah penyebaran Covid 19.

"Walaupun dalam waktu dekat ini kita akan menuju New Normal, namun untuk saat ini kita harus tetap mengikuti himbauan pemerintah agar tidak tertular virus Corona, yakni jaga jarak, cuci tangan dan hindari tempat keramaian,"ujarnya.(surya atm).

Berita Lainnya

Index