Drs. Adlin Mukhtar Tambunan, MH: Mengkondisikan Kampung Narkoba menjadi Kampung Anti Narkoba

Jumat, 26 Juli 2019 | 21:47:31 WIB

SERGAI, (PAB)----

Kepala BNNK Sergai, Drs. Adlin Mukhtar Tambunan, MH mengatakan perlu mengkondisikan kampung narkoba menjadi kampung anti narkoba mengingat saat- saat ini situasi lingkungan terhadap bahaya narkoba sudah sangat memprihatinkan dan tentu saja upaya pencegahan dan pemberantasan narkoba membutuhkan adanya membentuk Penggiat Anti Narkoba di masing- masing desa yang nantinya akan melakasanakan kegiatan P4GN di lingkungan masyarakat dengan menciptakan Relawan Anti Narkoba. 

Hal itu diungkapkan Adlin pada acara  Workshop Hb Pemberdayaan Penggiat Anti Narkoba di Lingkungan Masyarakat Desa Pegajahan Kecamatan Pegajahan,Kamis (24/7/2019).

Workshop bertemakan " Pemberdayaan Penggiat Anti Narkoba di Lingkungan Masyarakat", BNN Kabupaten Serdang Bedagai mencanangkan salah satu Desa Pegajahan menjadi Desa Bersih Narkoba (Bersinar) di Kabupaten Sergai.

Kegiatan Workshop ini merupakan upaya pencegahan desa dari bahaya penyalahgunaan narkoba yang dilakukan secara persuasif, ujarnya.

Workshop turut diikuti oleh Penggiat Anti Narkoba dari Masyarakat Desa Pegajahan, Babinsa dan Bhabinkamtibmas, Tokoh Agama dan Kepala Puskesmas Pegajahan. Semua unsur peserta menyatakan komitmen dan siap menjadi Penggiat Anti Narkoba dalam mewujudkan Desa Bersinar.

Plh. Kepala Seksi Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat, T. Ewa Gunawa Simamora, SKM dalam kesempatan itu mengatakan, Penggiat Anti Narkoba membuat Rencana Aksi P4GN dengan memperhatikan Aspek Manusia, Metode, Anggaran, Sistem, Sarana dan Prasarana. Dengan menggunakan Anggaran Dana Desa, Penggiat Anti Narkoba akan mengupayakan P4GN sebagai Program Unggulan Desa Pegajahan.

"Kegiatan ini terselenggara atas kerjasama Seksi Pencegahan dan Dayamas dengan Kepala Desa Pegajahan Kecamatan Pegajahan", paparnya.(Bambang)

Terkini