Peringati Hari Bakti Imigrasi Ke-76: Imigrasi Berbakti Indonesia Maju

Rabu, 21 Januari 2026 | 09:32:00 WIB

Dumai PAB---  

Dalam rangka memperingati Hari Bakti Imigrasi (HBI) ke-76 yang mengusung tema “Imigrasi Berbakti, Indonesia Maju”, Kantor Imigrasi Kelas I TPI Dumai menggelar kegiatan donor darah yang berlangsung di halaman Kantor Imigrasi Dumai, Selasa (20/1/2026).

Kegiatan bakti sosial tersebut melibatkan berbagai instansi lintas sektoral, unsur Forkopimda, serta masyarakat umum. Sejumlah perwakilan dari TNI-Polri, Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP), Kantor Pos Indonesia hingga Rutan Kelas IIB Dumai turut ambil bagian dalam kegiatan kemanusiaan ini.

Selain itu, turut hadir organisasi kemasyarakatan seperti Pemuda Pancasila dan Grib Jaya, organisasi profesi wartawan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Dumai, serta unsur masyarakat lainnya.

Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Dumai, Ruhiyat M. Tolib, menyampaikan bahwa kegiatan donor darah ini bertujuan membantu memenuhi kebutuhan stok darah di Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Dumai.

“Dari kegiatan ini, kami menargetkan dapat mengumpulkan sekitar 50 kantong darah untuk membantu PMI Dumai. Ini merupakan bentuk kepedulian nyata Imigrasi kepada masyarakat,” ujar Ruhiyat M Tolib.

Dan selain donor darah kegiatan dilakukan memberikan bantuan kepada anak yatim piatu didaerah Pelintung 
Ia menambahkan, kegiatan donor darah merupakan agenda rutin yang dilaksanakan setiap peringatan Hari Bakti Imigrasi, baik di tingkat kementerian maupun Direktorat Jenderal Imigrasi. Menurutnya, kegiatan sosial semacam ini memberikan manfaat langsung bagi sesama.

“Rangkaian Hari Bakti Imigrasi tahun ini sesuai instruksi pusat tidak diperbolehkan kegiatan yang bersifat seremonial. Pelaksanaannya dibuat sederhana, namun tetap bermakna,” jelasnya.

Ruhiyat M Tolib menambahkan, selain donor darah, Kantor Imigrasi Kelas I TPI Dumai juga melakukan penggalangan dana yang dipusatkan di kantor wilayah. Dana tersebut akan disalurkan untuk membantu korban bencana alam di Aceh, Sumatera Barat, dan Sumatera Utara.

Kegiatan berlangsung sampai yang sudah ditentukan 
Sementara itu, puncak peringatan Hari Bakti Imigrasi ke-76 akan digelar pada 26 Januari 2026 melalui kegiatan upacara

Kegiatan berlangsung dengan baik kondusif.

Terkini