Menko Maritim Minta Kabupaten Se Kawasan Danau Toba Serius Majukan Pariwisata

Kamis, 11 Januari 2018 | 19:51:05 WIB

MEDAN,(PAB)----Menko Maritim Luhut Binsar Panjaitan meminta pemerintah kabupaten se-kawasan Danau Toba serius dalam upaya memajukan pariwisata dengan system jemput bola terhadap apa saja yang diperlukan guna dalam pengembangannya.

 

Hal tersebut disampaikannya dalam Rakor Pembahasan Perkembangan Pengelolaan kawasan wisata andalan Sumatera Utara di Laguboti Tobasa, Rabu (10/1/2018). "Kami minta supaya pemerintah kabupaten se-kawasan untuk serius terhadap pengembangan kawasan pariwisata di Danau Toba. Karena Pak Presiden sudah memerintahkan kita untuk bekerja melayani, bukan sebaliknya.

 

Jadi harus jemput bola, jangan menunggu," ujar Luhut di Aula Kampus Institut Teknologi Del, Tobasa. Hadir pada kegiatan itu diantaranya Menteri Pariwisata Arief Yahya, Menteri Bappenas Armida Salsiah Alisjahbana, Wakil Gubernur Sumut Dr Hj Nurhajizah Marpaung, Bupati Tobasa Darwin Siagian, Bupati Samosir Rapidin Simbolon, Bupati Humbahas Dosmar Banjarnahor, Bupati Karo Terkelin Brahmana, serta perwakilan dari Pemkab Simalungun, Taput, Dairi, Direktur Badan Otorita Pariwisata Danau Toba (BPODT) Arie Prasetyo, Kepala BPJN Sumut Paul Ames, Tokoh Masyarakat RE Nainggolan serta perwakilan sejumlah kementerian terkait.(ferr)

Terkini