Pimpinan Ranting IPK Kelurahan Tanjung Sari Kembalikan Budaya Gotong Royong

Ahad, 04 Desember 2022 | 08:39:40 WIB

Medan (PAB)
Menjalin silaturahmi dengan mengembalikan budaya gotong royong untuk kesehatan bersama itu sangatlah penting. Bila lingkungan kita sehat maka masyarakat khususnya warga pasar II  kelurahan Tanjung Sari juga menjadi sehat baik jasmani dan rohani.

Dengan gotong royong Pengurus Pimpinan Ranting IPK Tanjung Sari bersama warga dan pemerintah kelurahan Tanjung Sari menunjukkan bahwa IPK itu ada dan siap berkolaborasi dengan Pemerintah dan hadir ditengah-tengah masyarakat.

Demikian dikatakan Ketua Pimpinan Ranting IPK Kelurahan Tanjung Sari Sugeng didampingi Sekretaris Yusuf Situmeang, dan anggota saat melakukan gotong royong, bertempat di Jalan Pasar II Kelurahan Tanjung Sari, Kecamatan Medan Selayang, Kota Madya Medan, Sabtu (3/12/2022).

"Kami IPK  siap berkolaborasi dengan Pemerintah di segala bidang, menciptakan lingkungan bersih sehat dan aman," ujarnya.

Menurut Sugeng, gotong royong yang dilakukan IPK Tanjung Sari bersama warga setempat sebagai bentuk bahwa IPK itu hadir di tengah masyarakat dan agar masyarakat suatu saat dapat mengerti betapa pentingnya  bergotong royong demi masyarakat yang sehat dan bersih, imbuhnya.

Kegiatan ini dipimpin oleh lurah tanjung sari ihsan nugraha harahap SE MM dan diikuti kepala lingkungan taufik dan seluruh anggota IPK Tanjung Sari serta Ketua Sapma IPK Unika St Thomas Andika Purba bersama anggota dan Masyarakat Kelurahan Tanjung Sari.

(Bambang Sujatmiko)

Terkini