Walikora H. Paisal Lepas Calon Mahasiswa Beasiswa Cendikia Baznas Kota Dumai Tahun 2022

Jumat, 23 September 2022 | 13:59:04 WIB

Dumai, (PAB)--

Bertempat di Balai Khairul Anwar Jl. Puteri Tujuh Kelurahan  Teluk Binjai Kecamatan Dumai Timur kota Dumai telah berlangsung kegiatan Pelepasan Calon Mahasiswa Beasiswa Cendikia Baznas Kota Dumai Tahun 2022 yang di hadiri sekitar 50 orang, Jumat 23 September 2022.

Kegiatan ini merupakan untuk supaya anak anak Dumai bisa lebih bersenergi dalam kegiatan belajar dan menuntun ilmu untuk kedepan nya .

Dalam acara ini turun hadir:
H. Paisal, SKM, MARS (Walikota Dumai). 
Letkol Arh Hermansyah Tarigan, SE (Dandim 0320/Dumai).
AKP Hardiyanto (Kasat Bimas Polres Dumai). 
Letda Laut (S) Fatur Rohman (PGS.Kasatbek Lanal Dumaj) 
Drs Zakaria (Ketua MUI kota Dumai). 
H. Afrizal Oesman (Ketua Baznas kota Dumai). 
Camat, lurah serta RT  dan calon/orang tua calon mahasiswa beasiswa cendekia Baznas kota Dumai

Dalam kegiatan ini H.Paisal.SKM.MARS.wali kota Dumai menyampaikan sambutanya:

Program beasiswa cendekia Baznas merupakan jawaban bagi menyediakan dana pendidikan demi terjaminnya keberlangsungan program pendidikan untuk saudara-saudara kita yang kurang mampu sebagai pertanggung jawaban antar generasi, program ini betul betul bermanfaat dalam menyiapkan generasi penerus kita yang memiliki kedalaman ilmu pengetahuan dan keluhuran akhlak dan yang paling penting adalah, umat merasa terpanggil untuk tidak pernah lalai dalam berzakat, karena mereka meyakini bahwa apa yang mereka zakat akan tersalurkan dengan baik dan tepat sasaran, dalam kaitan itulah bersempena dengan ramah tamah guna melepas keberangkatan mahasiswa kita menuntut ilmu, kami berpesan kepada adik adik calon mahasiswa sekalian, gunakanlah kesempatan ini sebaik-baiknya. belajarlah  nama orang tua, jangan tinggalkan sholat, hormati orang tua dan minta restunya, karena tanpa mereka kalian semua tidak akan pernah berhasil. jalan kalian masih panjang, jangan sia siakan hidup dengan perbuatan yang sia sia

Sambutan ketua Baznas kota Dumai H. Afrizal Oesman yang menyampaikan sebagai berikutnya:

Dengan acara ini semoga menjadi kesan bagi anak-anak kita untuk mendorong semangat belajar, Terima kasih kepada muzaki ASN yang selama ini telah mengikuti program Baznas dengan mengeluarkan hak nya fakir miskin, sampai dengan tanggal Baznas kota Dumai terhitung tanggal 15 September 2022 sudah menerima 5 milyar 475 juta  dan sudah di berikan kepada yang berhak menerima sebesar 4 milyar 780 juta dan semoga ke depannya program-progtam Baznas bisa lebih maju dan bermanfaat bagi masyarakat kota Dumai

Sambutan yang mewakili orang tua calon mahasiswa beasiswa cendekia Baznas Siti Khadijah yang menyampaikan sebagai berikut :

Kami sangat bersyukur dan ucapan terima kasih dengan terpilihnya anak-anak kami menjadi Mahasiswa Beasiswa Cendikia Baznas Kota Dumai Tahun 2022 yang tentunya dengan proses yang sudah di lalui, sudi kiranya pemerintah kota Dumai ataupun Baznas bisa mendukung laptop karena untuk kegiatan belajar nantinya, semoga amal jariah yang di salurkan Baznas mendapatkan balasan keberkahan, kepada anak-anak kami agar dalam mencapai keinginan dan cita-cita luruskan niat dan kuatkan tekat tetap fokus kepada tujuan jangan fokus terhadap masalah

Dalam kegiatan ini ucapan terima kasih juga dari kepala sekolah yang siswa nya terpilih semoga Dumai mendapatkan siswa unggul yang lebih terbaik lagi untuk kedepanya ungkap nya.

Acara berjalan dengan lancar setelah itu kegiatan sesi foto bersama dan sarapan pagi bersama .

 

Eliwaty

Terkini