BNNK Sergai  Pulihkan Pengguna Narkoba Lewat Kader PBM

BNNK Sergai  Pulihkan Pengguna Narkoba Lewat Kader PBM

SERGAI,(PAB) -

Badan Narkotika Nasional (BNNK) Kabupaten Serdang Bedagai menggelar Rapat Koordinasi Pemulihan Berbasis Masyarakat ( RKPBM ) Pada  Kamis( 30/7/ 2020 )di Kantor Desa Pekan Tanjung Beringin 
Kecamatan Tanjung Beringin Kabupaten Sergai.

Kegiatan tersebut dihadiri Oleh Kasi Rehabilitasi BNNK Serdang Bedagai, Magdalena Hutagalung,SKM, dan  Camat Tanjung Beringin, Syafaruddin, SE., MAP, serta Kepala Desa Pekan Tanjung Beringin, Indra Syahputra juga  Babinsa Pekan Tanjung Beringin, S.Ritonga.

Kepala BNNK Sergai Drs Adlin Tambunan MH  melalui Kasi Rehabilitasi, Magdalena Hutagalung,SKM, menerangkan tentang bahaya narkoba,dan  Ciri-Ciri pengguna narkoba, serta  Tupoksi Kader PBM maupun Tujuan dan Sasaran PBM dalam menangani pengguna narkoba di wilayah setempat.

"Kader PBM harus mengetahui Tupoksi maupun dalam menangani pengguna narkoba di nya,"sebutnya.

Terkait maraknya pengguna narkoba di wilayahnya,Camat Tanjung Beringin menerangkan, bahwa Kecamatan Tanjung Beringin Rawan Narkoba, oleh karena itu masyarakat dan tiap -tiap  elemen atau stack holder mari bersinergi dalam penanganan pecandu/penyalahguna narkoba.

"Bagi Kader PBM yg di tunjuk mari membangun Daerah Tanjung Beringin agar menjadi lebih baik lagi tanpa narkoba," harapnya.

Kegiatan ini berjalan dengan baik dan lancar dimana Tokoh Masyarakat, Kader PBM Serta Stake Holder terkait bersama bersinergi dalam menangani pecandu/penyalahguna Narkoba untuk pulih produktif sehingga berfungsi sosial dilingkungan sekitarnya," tandasnya.(Bambang)

Berita Lainnya

Index