Konferensi Pers Akhir Tahun 2017, Polda Sumut Ungkap Catatan Penting yang Jadi Prioritas

Konferensi Pers Akhir Tahun 2017, Polda Sumut Ungkap Catatan Penting yang Jadi Prioritas
Kapoldasu Irjen.Pol. Drs. Paulus Waterpauw didampingi Wakapolda Brigjen Drs.Agus Andrianto,SH serta pejabat teras Poldasu memaparkan kinerja Poldasu selama tahun 2017.(Foto/Ril)

MEDAN,(PAB)----

Kapolda Sumut Irjen Pol. Drs. Paulus Waterpauw melaksanakan konferensi pers akhir tahun 2017 bertempat di Pos Lantas Lapangan Merdeka Medan, Minggu (31/12/17) pukul 16.00 Wib

Hadir dalam kegiatan tersebut Wakapolda Sumut Brigjen Pol. Drs. Agus Andrianto, SH, Irwasda Polda Sumut, Para Pejabat Utama Polda Sumut, Kapolrestabes Medan beserta seluruh wartawan mitra Polda Sumut.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolda Sumut menyampaikan hasil kerja Polda Sumatera Utara selama tahun 2017 antara lain di Bidang Rena terkait hasil pencapaian program Quick Wins, di Bidang Pengawasan terkait pengaduan masyarakat (Dumas) yang mengalami penurunan, di Bidang SDM Polri terkait rekruitment anggota Polri dan pemberian penghargaan kepada anggota Polri, di Bidang Propam terkait pelanggaran anggota Polri serta jumlah sanksi yang diberikan.

Terkait Bidang Kriminalitas, gangguan Kamtibmas di wilayah Sumut mengalami penurunan dan penyelesaian kasus mengalami peningkatan di tahun 2017 dibandingkan dengan tahun 2016. Sedangkan pengungkapan kasus Narkoba di tahun 2017 turut mengalami peningkatan.

Beberapa Operasi Kepolisian turut dilaksanakan Polda Sumatera Utara seperti Operasi Kancil Toba 2017, Operasi Pekat Toba 2017, Operasi Antik Toba 2017 dan Operasi Zebra 2017.

Di Tahun 2018, beberapa potensi gangguan kamtibmas yang akan dihadapi antara lain meningkatnya kegiatan kelompok radikal, penggunaan media sosial dalam propaganda politik yang menimbulkan hujatan kritik, unjuk rasa maupun konflik horizontal yang dilatarbelakangi SARA, bencana alam, terorisme dan peningkatan kejahatan konvensional.

"Terkait potensi gangguan Kamtibmas yang akan dihadapi, beberapa langkah antisipasi yang akan diambil antara lain membangun kerjasama dengan FKPD dan stake holder, meningkatkan kemampuan professional Polri serta meningkatkan pengamanan giat masyarakat dan objek vital seperti rumah ibadah dan tempat keramaian", ujar Kapolda Sumut

Kapolda Sumut turut berterima kasih atas partisipasi dari seluruh pihak terutama rekan-rekan insan pers yang telah membantu membangum persepsi masyarakat yang positif terhadap Polri melalui pemberitaan yang aktual dan berimbang terkait keberhasilan pelaksanaan tugas Polri. 

Beliau turut meminta maaf atas segala kekurangan dalam pelaksanaan tugas dan membuka diri menerima kritik dan saran dari masyarakat.

Usai pelaksanaan press release, kegiatan berlanjut dengan sesi tanya jawab dengan wartawan serta makan malam bersama.(M.Junedy/Ril)

Berita Lainnya

Index