Berbagi Rezeki di Bulan Suci Ramadhan 1441H

Dharma Foundision Sergai Berikan Paket Sembako dan Bagikan Takjil Abang Betor

Dharma Foundision Sergai Berikan Paket Sembako dan Bagikan Takjil Abang Betor

 

SERGAI,(PAB) -

Berbagi di Bulan Suci Ramadhan 1441 H Dharma Foundision Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) membagikan 20 paket sembako siang tadi kepada abang-abang becak bermotor (betor) di Simpang Bedagai, serta berlanjut dengan membagikan 100 nasi kotak dan takjil di jalan lintas Sumatera tepatnya di perlintasan Desa pon Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai Rabu (13/5/2020) sekira pukul 17:30 


Dalam berbagi Ramadan tahun ini,Direktur Dharma Foundation Sutejo kepada PAB Indonesia.co.id  mengatakan,
"Hari ini Dharma Foundation melakukan kegiatan peduli sesama di bulan suci Ramadhan dengan memberikan paket sembako  berupa beras, gula pasir, mie instan dan minyak goreng,serta membagikan takjil dan100 nasi kotak kepada masyarakat. khususnya, Abang-abang betor yang mangkal di Simpang Bedagai dan desa pon Sei Rampah,"Ujar Sutejo.


Selain itu Sutejo juga mengungkapkan "Kita selalu rutin membagikan bantuan. walaupun sedikit semoga berarti. kiranya sedikit rejeki yang kami bagikan dapat bermanfaat pada bulan suci Ramadhan 1441H/2020M. 

"Semoga bantuan yang kami berikan dapat bermanfaat khususnya bagi umat Islam yang sedang menjalani puasa sehingga mendapatkan keberkahan,"Pungkas Sutejo.(Bambang)

Berita Lainnya

Index