Lantamal I Terima Tim Uji Kompetensi Jabfungkas DisminpersaL TA. 2017

Lantamal I Terima Tim Uji Kompetensi Jabfungkas DisminpersaL TA. 2017
Dr Yetty Triani,Sp.ort foto bersama dengan Tim Uji Kompetensi Jabfungkas Disminpersal Ta. 2017 (LantamalI)

BELAWAN,(PAB)---

Karumkit dr.Komang Makes Belawan Drg.Yetty Triani, Sp.Ort menerima kunjungan Tim Uji Kompetensi Jabfungkas Disminpersal Ta. 2017 di ruang Vip Mako Lantamal I Jum'at, (13/12).


Acara dilanjutkan di Gedung OB. Syaaf Mako Lantamal I diawali dengan amanat Kamandan Lantamal I yang di bacakan Karumkit dr.Komang Makes Belawan menyampaikan bahwa pembinaan personel merupakan elemen penting di lingkungan TNI AL, hal ini dikarenakan persoalan yang terkait dengan personel cukup kompleks, mulai dari persoalan hak dan tanggung jawab personel , jenjang karier, sampai kepada persoalan yang terkait dengan mental dan rohani personel, tidak terkecuali personel PNS.


Oleh karena itu , pimpinan TNI AL telah menentukan kebijakan kebijakan terkait dengan pembinaan personel PNS. Salah satu bentuk kebijakan tersebut antara lain dengan memberikan arahan dan sosialisasi kepada personel PNS diseluruh jajaran TNI AL, agar tercipta komunikasi dua arah, sehingga permasalahan yang muncul dapat segera diatasi solusi yang terbaik.


Untuk itu, saya menghimbau kepada seluruh personel PNS Lantamal I,agar mengikuti kegiatan ini dengan sungguh sungguh, terutama bagi personel PNS yang akan menduduki jabatan fungsional kesehatan.


Sebelum acara selesai dilanjutkan dengan pemberian plakat dan tanya jawab yang langsung dipimpin oleh Kasiklasip Disminpersal Letkol Laut(KH) Nurahman,SIP, M.Pd.,M.T.R .


 Hadir dalam kegiatan ini Kadisminpers Lantamal I Letkol Laut (KH) M. Ali Rosyid, S.Pd, Kadiskes Lantamal I, Mayor Laut (K) Kasrin Meha, Amk., Kadisbek Lantamal I,Paban Spers Lantamal I dan seluruh PNS jajaran Lantamal I.(M.Junedy/Lantamal I))

Berita Lainnya

Index