Jembatan Ambrol, Babinsa Karanggayam Buat Jembatan Darurat

Jembatan Ambrol, Babinsa Karanggayam Buat Jembatan Darurat

KEBUMEN,(PAB)--

Hujan deras yang mengguyur kawasan Desa Kalibening, Kecamatan Karanggayam, Kabupaten Kebumen, Kamis (27/2/2020)  malam kemarin menyisakan trauma warga, pasalnya jembatan satu-satunya akses masyarakat desa setempat kini ambrol diterjang hujan lebat. Jembatan di Dukuh Wates, RT. 05 / RW. 02 itu ambuk sehingga tidak bisa digunakan oleh masyarakat sekitarnya.  

Hal ini mendorong Babinsa Koramil 05/Karanggayam Serda Bambang tergerak bersama warga desa setempat memperbaiki jembatan tersebut, sambil mengajak rekan-rekannya sesama anggota Koramil 05/Karangganyam, Bambang tampil terdepan membantu masyarakat Desa Kalibening menyelesaikan permasalahan jembatan tersebut agar bisa berfungsi kembali sebagai jalan penghubung. 

Gotong royong secara manual pun dilakukan Bambang dengan dibantu Kades Kalibening Usman Maulana untuk membuat jembatan darurat. Kades berharap, hasilnya bisa dimanfaatkan warga meski bersifat sementara sambil menunggu perbaikan lanjutan. (Sty)

 

Sumber: Pendim Kebumen

Berita Lainnya

Index