PD Kaget Andi Arief Bersinggungan Narkoba, Status Korban Kemungkinan Direhabilitasi

PD Kaget Andi Arief Bersinggungan Narkoba, Status Korban Kemungkinan Direhabilitasi

JAKARTA, (PAB) ----

Partai Demokrat (PD) mengaku kaget atas kasus narkoba yang menjerat salah satu wasekjen mereka, Andi Arief. PD mengaku selama ini mengenal Andi sebagai sosok yang jauh dari narkoba.

"Kami Partai Demokrat sangat dikagetkan atas peristiwa yang terjadi dan menimpa kader kami, Saudara Andi Arief, Wasekjen Partai Demokrat," kata Kadiv Hukum PD Ferdinand Hutahaean di DPP PD, Jakarta Pusat, Senin (4/3/2019).dilansir dari berita detik.com.

"Cukup mengagetkan bagi kami semua karena, sepengetahuan kami, Saudara Andi Arief ini tidak bermasalah dan bersinggungan dengan narkoba dan Saudara AA adalah kader partai yang cukup memberikan kontribusi dan dedikasi yang cukup besar kepada partai selama ini," sambung dia.
Hasil tes urine menunjukkan Andi Arief positif narkoba. Andi positif menggunakan sabu.
Partai Demokrat mengaku mengikuti dari jam ke jam, detik ke detik, terkait perkembangan kasus narkoba Andi Arief. Meski demikian, sikap resmi partai belum akan diambil mengingat sekjen mereka masih punya urusan.

"Partai Demokrat menyesalkan peristiwa ini. Kami sangat menyesal atas apa yang menimpa kader kami. Bahwa kami tegaskan Partai Demokrat dalam hal ini tetap di dalam posisinya, tidak akan memberikan toleransi dan kompromi kepada siapa pun yang menyalahgunakan narkoba," jelas Ferdinand.

Meski demikian, Andi masih berstatus terperiksa. Polisi juga menyebut Andi adalah korban, sehingga mungkin akan direhabilitasi.(*)

Berita Lainnya

Index