Ratusan Warga Medan Deli Antusias Hadiri Tablik Akbar "Satu Tujuan"

Ratusan Warga Medan Deli Antusias Hadiri Tablik Akbar
Foto: Surya Atmaja

MEDAN, (PAB) ----

Kegiatan Tablik Akbar dengan tema" Satu Tujuan (1 -7 an) Bela Umat Bela Rakyat Untuk Keadilan"  yang di gelar  Partai Amanat Nasional di Lapangan Perumahan Taman Citra,Titi Papan Medan Deli, Sabtu (9/2/19).

Kegiatan Tablik Akbar di gelar untuk mempererat Silaturahmi dan meningkatkan Ukhwa Islamiah di Kec Medan Deli.

Pantauan Pab-indonesia.co.id sekira pukul 20.00 wib ratusan warga dari berbagai lingkungan Kecamatan Medan Deli sudah di padati oleh Ibu ibu dan Bapak bapak yang datang di acara Tablik Akbar tersebut.

Mereka menduduki kursi yang di sediakan panitia untuk mendengarkan ceramah yang di sampaikan oleh Ustadz Ikhrar Ansori S.Pdi.

Salah seorang warga,Zulpikar (39) saat di koresponden Pab-indonesia.co.id mengaku dirinya sengaja datang karena ingin mendengarkan ceramah.

"Selain di undang,kedatangan saya inj lantaran ingin mendengarkan ceramah langsung oleh Ustadz Ikhrar Ansori S.Pdi.ucapnya.

Sementara itu Ketua Panitia Mahmud Al Husairi mengatakan,kegiatan tablik Akbar di gelar untuk meningkatkan Ukhwa Islamiah sekaligus menjalin silaturahmi kepada masyarakat.

"Kegiatan ini semata mata hanya untuk menjalin silaturahmi dan meningkatkan Ukhwa Islamiah kepada seluruh masyarakat di Sumatera Utara khususnya di Medan Deli.ujar Mahmud Al Husairi.

Kemudian salah satu Kandidat Legeslatif DPRD tingkat l Drs.Awaludin mengatakan,
Terima kasih kepada tamu undangan yang telah hadir di tablik akbar   ini,dan saya apresiasikan kegiatan ini untuk menambah ke imanan yang sama sama nanti kita dengarkan ceramah oleh Ustadz Ikhrar Ansori S.Pdi." ucap Calon Legeslatif DPRD Dapil l.

Lanjut Awaludin,Dengan berkumpulnya di tempat ini juga menjalin Silaturahmi dan meningkatkan Ukhwa Islamiah.tutupnya

Tampak hadir di kegiatan tersebut anggota DPD - RI dari PAN Mulfachri Harahap,Ketua DPD Kota Medan HT Bahrumsyah,dan Caleg DPRD Tingkat l Sumut Drs Awaluddin.(Surya atm)

Berita Lainnya

Index