Ketua KPU Lantik 80 Komisioner KPU Kabupaten/ Kota se-Sumatera Selatan Masa Jabatan 2019-2024

Ketua KPU Lantik 80 Komisioner KPU Kabupaten/ Kota se-Sumatera Selatan Masa Jabatan 2019-2024
Ketua KPU Arif Budiman resmi melantik 80 anggota Komisioner KPU kabupaten dan kota se-Sumatera Selatan.

PALEMBANG,(PAB)----

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Arif Budiman resmi melantik 80 anggota Komisioner KPU kabupaten dan kota se-Sumatera Selatan masa jabatan 2019 hingga 2024 di sebuah hotel Kota Palembang, Senin (7/1/2019).


Pada kesempatan itu, Arif Budiman berpesan agar para komisioner menjaga marwah KPU untuk mewujudkan Pemilu yang bersih.

"Kepada semua anggota komisioner bertugaslah secara transparan. Anda dilantik untuk bekerja secara profesional. Kalau benar dikatakan benar, salah dikatakan salah. Tugas KPU ini berat karena menentukan nasib bangsa Indonesia. Salah kita melaksanakan, proses pemilu akan kacau," ujar Arif Budiman setelah pelantikan.

Menurut Arif, kerja komisioner KPU akan bertambah berat menjelang 17 April mendatang. Tidak hanya menghadapi pileg dan pilpres saja tetapi semua daya dan upaya harus segera dilakukan. 

"Bekerja di KPU tidak mengenal waktu, ini baru awal. Kalian yang sudah dilantik ini akan dicaci maki, kadang disanjung. Jangan berkecil hati dan jangan tersanjung," tandasnya

Ditanya soal kabar-kabar yang sedang hangat ia berpesan agar masyarakat lebih menyaring lagi informasi yang beredar. Apalagi informasi tersebut sampai menjatuhkan KPU.

"Mengenai berita kontainer itu kami sungguh tidak tahu, karena itulah kami berani melapor kepada pihak kepolisian untuk segera menyelidiki pelaku penyebar berita hoax ini. Semua harus belajar menyaring informasi baru menyebarkan. Kami saja belum memproduksi surat suara darimana datangnya yang 7 kontainer itu. Siapapun yang mengganggu kerjanya KPU akan kami lawan," pungkasnya.(*)

Berita Lainnya

Index