Penjaringan Aspirasi Reses DPRD Diharapkan Terealisasi

Penjaringan Aspirasi Reses DPRD Diharapkan Terealisasi

DELISERDANG,(PAB)----

Reses Anggota DPRD Deliserdang di Aula Kantor Camat Pancur Batu, Rabu (3/10/18) berjalan sukses dengan banyaknya aspirasi terjaring.

Tampak hadir Anggota DPRD DS , Muspika dan Para Kades di Camat Pancur Batu serta OKP Karang Taruna, Pemuda Pancasila, Ikatan Pemuda Karya, Pemuda Panca Marga dan Pemuda Merga Silima Kecamatan Pancur Batu.

Adapun beberapa aspirasi terjaring seperti dari UPT. Kesehatan dan Pertanian. Persoalan sengketa Administrasi Klaim Tanah Tuntungan dan desa sekitarnya, Eks TPA sampah Namo Bintang serta peningkatan Pelayanan Publik dokumen kependudukan.

Kepala Desa Perumnas Simalingkar H. Ridwan pada sesinya menyampaikan aspirasi warga penting normalisasi sungai bekala guna mengatasi banjir di Desa Perumnas Simalingkar dan sekitar.

Sementara itu, Anggota DPRD DS Berngap Sembiring dari Fraksi Hanura pada kesempatan itu memberi apresiasi terhadap Muspika terkait program penertiban PKL pajak tradisional dan penanggulangan kemacatan.

Akhirul Kalam bersama Thomas Darwin dari Fraksi Golkar dihadapan masyarakat Pancur Batu menyatakan jangan sungkan mengangkat persoalan sebagai aspirasi walau kedepan Pen-caleg-annya sudah berubah dapil . (AG)

Berita Lainnya

Index