Wakil Bupati Himbau Kaum Muslimin Untuk Hidupkan Kembali Eksistensi Masjid

Wakil Bupati Himbau Kaum Muslimin Untuk Hidupkan Kembali Eksistensi Masjid
Wakil Bupati Bintan Drs.H,Dalmasri Syam, M.M saat safari ramadhan di Masjid Agung Nurul Iman, Kijang Kota

BINTAN, PAB ----
Rangkaian safari Ramadhan Pemerintah Daerah Kabupaten Bintan dimulai di Masjid Agung Nurul Iman Kijang Kota, Jum’at malam (18/5). Wakil Bupati Bintan Drs. H. Dalmasri Syam, MM didampingi Sekda Bintan Drs. Adi Prihantara, MM dan Kepala OPD Bintan dalam safari tersebut menghimbau kepada seluruh jama’ah untuk dapat meramaikan masjid.

“Mari kita kembali ramaikan masjid dimana pun kita tinggal. Kita hidupkan kembali ruh masjid yang sudah lama seperti mati. Eksistensi masjid menjadi tanggung jawab kita bersama. Bahkan sama-sama kita berazam agar semangat memakmurkan masjid ini tidak hanya sebatas Ramadhan. Keluar dari Ramadhan nantinya kalau bisa masjid kita tetap penuh dengan jama’ah” ungkapnya.

Dalmasri juga mengingatkan agar masyarakat dapat menjaga kerukunan antar sesama serta nilai luhur sosial kemasyarakatan. “Ini moment berkah, jaga kesehatan kita dan keluarga. Tidak kalah penting jaga kerukunan antar kita bersama di tengah masyarakat” tambahnya.

Dalam safari Ramadhan ini, Ustadz Adi, Lc selaku penceramah memberikan kultum sebelum melaksanakan shalat tarawih berjamaah. Isi dari tausyiah yang disampaikan menitikberatkan pada makna hakiki dari berpuasa. “Lelah kita menahan lapar dan dahaga. Jangan sampai itu semua jadi sia-sia. Umat Isl harus paham tentang makna dari puasa itu sendiri, lebih dari sekedae menahan makan dan minum” tutupnya. (MC/Red)

 

Berita Lainnya

Index