Bupati dan Wakil Bupati Labura Sholat Idulfitri 1442 H di lapangan Kecamatan Merbau

Bupati dan Wakil Bupati Labura Sholat Idulfitri 1442 H di lapangan Kecamatan Merbau
Photo : Bupati Labura Hendriyanto Sitorus.SE.MM bersama Wakil Bupati H.Samsul Tanjung ST.MM. Sholat Id bersama Masyarakat ( Diskominfo)

LABUHANBATU ( PAB) --

Pelaksanaan Sholat Aidilfitri 1442 H dilaksanakan di Kecamatan Marbau Kabupaten Labuhanbatu Utara,Kamis ( 13/05/2021)  terlihat Bupati Labura Hendriyanto SE.MM bersama Wakil Bupati H.Samsul Tanjung ST.MM serta TP.PKK Kabupaten Labura Ny.dr.Rama Dhona Hendriyanto Sitorus, Wakil Ketua TP.PKK Ny.Hj.dr.Zuhriani Samsul Tanjung bersama Masyarakat melaksanakan Sholat Aidilfitri 1442 H.

Dalam kesempatan ini Bupati Labura Hendriyanto Sitorus SE.MM. menyampaikan sebuah Ayat dari Alquran Surat An Nur ayat 22 yang artinya Hendaklah mereka memberi maaf dan melapangkan dada, tidakkah kamu ingin diampuni oleh Allah Swt.

Jadikanlah Idulfitri ini sebagai wujud kesucian diri dengan saling maaf memaafkan dengan lapang dada dan membuka lembaran baru, setelah kita sebulan penuh menahan haus dan lapar di bulan Ramadhan dari sini kita dapat mengambil hikmah di Idulfitri yang suci ini dengan meningkatkan ibadah dan ke Taqwaan kepada Allah SWT. ucap Hendriyanto.

Bupati Labura juga Selaku Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 19. Kabupaten Labuhanbatu Utara mengingatkan kepada seluruh Jemaah agar senantiasa mematuhi disiplin protokol kesehatan Covid 19 untuk mengantisipasi penyebaran Covid 19 dibumi Basimpul Kuat Babontuk Elok ini imbuh Bupati Labura Hendriyanto Sitorus.SE.MM

Penulis, Thamrin Nasution

Berita Lainnya

Index