Puluhan Rumah Di Pemukiman Padat Penduduk Hangus Terbakar

Puluhan Rumah Di Pemukiman Padat Penduduk Hangus Terbakar
Istimewa

BELAWAN,(PAB)----

Puluhan rumah warga dipemukiman padat penduduk yang berada di Pondok Gongsol Jalan Bliton Barat Lingkungan 05 Kelurahan Belawan ll, Kecamatan Medan Belawan hangus dilalap si jago merah, Rabu (2/12/2020) sekira pukul 15.15 WIB.

Menurut warga sekitar api di duga berasal dari tabung gas yang meledak di dalam rumah milik Eva. Dalam peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa dan kerugian di perkirakan mencapai ratusan juta rupiah.

Api dapat di padamkan setelah sejumlah mobil Pemadam kebakaran milik Pemko Medan, PT Pelindo l ( Persero) dan Lantamal l Belawan tiba di lokasi kebakaran.

Kepala Kelurahan Belawan ll, Yose Feri saat di temui wartawan  mengatakan dia tidak mengetahui secara pasti apa penyebab kebakaran itu terjadi.Sedangkan asal api berasal dari salah satu rumah warga.

"Kita belum tau pasti penyebab terjadinya kebakaran itu.Tapi kata warga api berasal dari salah satu rumah warga yang paling sudut itu,"kata Yose.

Sementara itu Kepala Lingkungan 05 Khairil Amri Nasution yang merupakan salah satu korban mengatakan saat ini dirinya masih melakukan pendataan, untuk mengetahui jumlah rumah yang terbakar.

"Maaf, saya belum bisa memberitahukan jumlah rumah yang terbakar. Saat ini masih melakukan pendataan dan rumah saya juga ikut terbakar," ungkap Amri dengan raut wajah sedih.

Kapolsek Belawan Kompol DJ.Naibaho menjelaskan kalau saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan penyebab terjadinya kebakaran.Demikian halnya dengan jumlah kerugian yang dialami oleh warga.

Akibat kejadian itu  puluhan warga yang rumahnya terbakar sementara terpaksa menginap ke rumah tetangga dan sanak saudara untuk mendapatkan bantuan dari Pemko Medan dan Donator. (Ali)

Berita Lainnya

Index